Pada postingan terdahulu saya pernah membuat postingan tentang
cara membuat MCBOOT tapi saya tidak menjelaskan secara detail,saya hanya menjelaskan secara garis besar saja sehingga mungkin sulit di mengerti terutama oleh sobat" pemula.
Nah pada postingan saya kali ini akan saya bahas secara lengkap dan detail.Perlu kita ketahui bahwa FREE MCBOOT adalah sebuah aplikasi yang sangat multiguna,dengan FMCB kita bisa memaksa Console PS2 untuk melakukan Booting pada MC dengan memasukan aplikasi sesuai kehendak kita,dengan MCBoot kita tidak perlu khawatir lagi dengan mahalnya harga optick PS2 di pasaran yang bisa mencapai ratusan ribu belum lagi kwalitasnya gak bisa dijamin....kepanjangan kali ye...penjelasanya...?
OK mari kita mulai saja tutorialnya:
~ Pertama" kita siapkan dulu aplikasinya,download
FMCB.v.1.5 bisa juga versi lain
DISINI
~ Extrack file tersebut dan akan ada file" seperti berikut;
Pada bundaran
merah FreeMCBOOT.elf yang nantinya akan sobat pakai untuk meng-instal MCnya.
Bundaran biru adalah folder yang berisi file SYS_CNF yang nantinya akan berfungsi menyimpan sumua konfigurasi yang kita buat pada MCnya.
~ Copy file tersebut kedalam flashdisk dan buatlah folder yang mudah di lihat misal FMCB.
Untuk bisa meng-instal FMCB kedalam MC sobat harus memiliki
CD/DVD uLaunch bila optick PS2nya masih berfungsi,namun jika console ps2 opticknya sudah tak berfungsi lagi sob harus memiliki sebuah memory card yang didalamnya telah ada aplikasi uLaunch,jika sobat tidak memilikinya, tidak ada jalan lain sobat harus pinjam MC teman kamu, karena sob tidak bisa berbuat apa" tanpa ulaunch.
~ Sekarang jalankan uLaunch tampilan awalnya seperti ini:
~ Lalu tekan bundar pada stick PS nya tanpilanya seperti ini:
~ Pilih mass dan tekan bundar pilih folder FMCB yang tadi sobat copy ke MCnya,buka dan pilih FreeMCBoot.elf dan tekan bundar lagi dan sobat akan mulai meng-instal MCnya tampilan awalnya :
~ Tekan Select(panah
kuning) untuk mulai format MCnya,lalu ada pesan bahwa semua data akan terhapus konfirmasi dengan menekan Silang (X,panah
biru).
~ Mulai Instal dengan menekan tombol segiempat(panah
merah)tunggu hingga prosesnya selesai seperti ini:
~ Free MCBoot installed sucsesfully...! pertanda instalasi MCBOOT sobat berhasil sempurna......tekan segitiga PS2nya off secara otomatis.
Sekarang MCBoot nya sudah berhasil sobat buat tinggal sekarang tinggal kita mengcopy aplikasi yang nantinya akan kita butuhkan untuk file BOOTING.
~ File" tersebut adalah:
-USBAdvance.elf
-Openps2loader.elf
-uLaunch.elf
-Sms.2.9.elf
-HDLoader.elf
-semuanya sobat bisa download di
SINI
Sekarang sobat ubah nama" fail tersebut sperti ini (atau sobat bisa baca di
SINI)
=USBAdvance.elf ubah menjadi BOOT.ELF
=Openps2loader.elf ubah menjadi BOOT1.ELF
=uLaunch.elf ubah menjadi BOOT2.ELF
=Sms.2.9.elf ubah menjadi BOOT3.ELF
=HDLoader.elf ubah menjadi BOOT4.ELF
Penjelasanya:
~R1 akan memboot file BOOT1.ELF yang tersimpan di MC pada folder BOOT
~R2 akan memboot file BOOT2.ELF yang tersimpan di MC pada folder BOOT
~L1 akan memboot file BOOT3.ELF yang tersimpan di MC pada folder BOOT
~L2 akan memboot file BOOT4.ELF yang tersimpan di MC pada folder BOOT
~Jika tidak menekan apa" maka akan memboot file BOOT.ELF pada MC di folder BOOT
Sekang sobat bisa menentukan sendiri BOOt dari file" diatas dan sekarang sobat copy semua file" tadi masukan pada sebuah folder ke dalam flashdisk yang mudah di ingat.
~ Jalankan uLaunch pada ps2 sekali lagi ,Colok flashdisk dan MC sobat ke console PSnya,setelah muncul tampilan seperti di bawah:
lalu tekan Bundar pada stick PS dan pilih mass: dan tekan bundar lalu cari folder yang tadi sobat simpan di flashdisk dan tekan bundar lagi dan akan ada file" yang seperti ini:
BOOT.ELF
BOOT1.ELF
BOOT2.ELF
BOOT3.ELF
BOOT4.ELF
Tandai semua file dengan menekan (X) pada stick lalu tekan R1 dan pilih copy dan tekan bundar lagi,kemudian kembali dengan menekan segitiga,masuk kembali ke root MC pada:
mc0:/ atau mc1:/ tergantung dimana sobat mecolok MC nya.Kemudian tekan bundar untuk masuk dan cari folder BOOT/ lalu tekan bundar lagi kemudian tekan R1 dan pilih paste lalu tekan bundar tunggu hingga proses copy nya selesai dan sekarang sudah memiliki semua BOOT, jadi tidak perlu lagi pinjam punya tema.
Setelah selesai coba sobat reset PS2nya lalu lihat hasinya bagus kan..?
ternyata sobat bisa membuat MCBOOT sendiri dan sobat bisa kasi tau ke teman" sobat yang lain.
Demikian cara membuat MCBOOT sendiri ..semoga tutorial ini bermanfaat terutama buat sobat" pemula
selamat berkreasi dan selamat bermain....jangan lupa koment ya..?
Jika ada diantara sobat semua yang punya pengalaman tentang hal diatas, gak ada ruginya jika kita saling berbagi kepada sesama agar ilmu yang kita miliki bisa bermanfaat buat orang banyak, sobat bisa berbagi pada kotak komentar dibawah..